High School DxD DX.5 Unknown Dictator.

Unknown Dictator.

Ini terjadi tak lama setelah acara besar di mana setiap golongan dapat berpartisipasi dimulai, Turnamen Rating Game Internasional juga dikenal sebagai [Azazel Cup]

Seorang pria—seorang pria manusia, pergi untuk mempromosikan dirinya dengan pilihannya sendiri kepada putra tertua dari keluarga Phoenix, yang juga merupakan kepala keluarga berikutnya, Ruval Phoenix.

Itu adalah seorang pria Kaukasia dengan fisik yang sangat berotot. Di tahap akhir dari usia dua puluhan.

Mengambil kesempatan yang diberikan oleh Ruval, [King] dari tim [Phoenix] di turnamen internasional, di mana tidak termasuk orang-orang dari gelar kebangsawanannya, dia merekrut mereka yang berasal dari [Keabadian], [Burung Abadi] dan [Burung Suci] dari setiap golongan juga, tapi biarpun seseorang tidak memiliki kemampuan yang disebutkan tadi, jika orang tersebut memiliki kemampuan yang menurutnya menarik, syarat sebelumnya dapat diabaikan.

Untuk tes terhadap pria Kaukasia itu, seorang anggota gelar kebangsawanan Ruval bertanding melawannya di taman keluarga Phoenix.

Ruval Phoenix adalah orang yang terampil yang merupakan pemain dari Rating Game yang dilakukan terutama di Dunia Bawah. Dia bahkan pernah berada di Top 10 sekali.

Anggota budak-budaknya, juga, memiliki kemampuan yang sudah melampaui standar tertentu.

—Namun, kekuatan pria Kaukasia tersebut melampaui itu, itu adalah kekuatan dalam kualitas yang berbeda. Dia memanipulasi mesin yang ada di sekitarnya.

Dia mengarahkan tangannya ke arah mesin iluminasi raksasa yang ditempatkan di taman yang bereaksi, dan lengannya yang menopang cahaya mulai bergerak dengan sendirinya memandikan anggota budak-budak Ruval dengan cahaya yang menyilaukan.

Karena itu, anggota budak-budak kehilangan penglihatannya untuk sementara waktu.

Pria Kaukasia itu tidak berhenti sampai di situ, ia menarik mobil sport milik keluarga Phoenix yang berada di dekatnya menuju dirinya dan mengubah wujudnya.

Ketika dia menyentuh mobil dengan tangannya, itu berubah bentuk dan mengambil bentuk beberapa meriam.

Dari sana serangan aura dilepaskan dan anggota dari budak-budak Ruval ditembak jatuh.

Selanjutnya, pria berbalut mobil yang sebelumnya berubah bentuk menjadi meriam di sekujur tubuhnya dan sekali lagi berganti wujud. Kali ini, dia mengubahnya menjadi sepasang sayap besi raksasa.

Melihat penampilan pria yang sedang meluncur di langit sambil melepaskan aura dari turbin di punggungnya, Ruval berkata—

“Sayap Besi ….”

Dan menjadi gembira. Setelah tes berakhir, Ruval menanyakan nama pria itu.

“Namaku Magnus Rose.”

Ruval bertanya dengan lugas.

“Kau … siapa yang mendukungmu?”

Ruval merasakan naluri bahwa pria ini adalah agen yang dikirim dari suatu tempat. Karena apa yang ada di matanya bukanlah sesuatu seperti perasaan positif atau negatif, dia memiliki mata seseorang yang dipercayakan dengan sebuah misi.

Pada pertanyaan ini, pria Kaukasia itu—Magnus Rose tertawa.

“Bagus kalau pembahasannya akan cepat. Seperti yang diharapkan dari kepala keluarga Phoenix berikutnya-sama. Orang yang mendapat peringkat top di Rating Game.”

Sambil menunjukkan sesuatu untuk membuktikan jati dirinya, pria itu berkata, “Aku berafiliasi dengan CIA. Di dalamnya, ada sesuatu yang disebut Agen Sacred Gear, jadi aku menerima perintah dari petinggi dari sana untuk datang dan melihat langsung apa yang terjadi di turnamen. Dengan cara ini, aku berhubungan denganmu.”

Putra ketiga dari keluarga Phoenix yang sedang belajar dari tes—Riser sedang memandang Magnus dengan ekspresi bingung.

“… CIA? Amerika seharusnya mengakui sedikit banyak kedamaian dan hubungan kerjasama dari Tiga Kekuatan Besar, tapi meski begitu, mereka datang ke keluarga Phoenix untuk bernegosiasi.”

Magnus mengangkat bahu.

“Ada banyak alasan. Air Mata Phoenix ilegal yang dibuat oleh Putra Lucifer juga menjadi masalah di Amerika. Ini menjadi sangat merepotkan ketika beberapa Air Mata Phoenix ilegal mulai beredar di tangan Mafia. Aku dipercayakan untuk menyelidikinya juga.”

Ruval berkata, “Kami memahami bahwa beberapa air mata ilegal beredar di seluruh dunia manusia dan untuk itu, aku benar-benar minta maaf atas respons lambat kami. Kami menyebabkan masalah yang tidak perlu di Dunia Manusia …. Tapi, itu belum semuanya, 'kan?”

Magnus mengangguk pada pertanyaan Ruval.

“Gejolak dengan Trihexa. Meski sudah diselesaikan, itu adalah insiden yang tidak bisa diabaikan Amerika. Karena itu, banyak orang penting Dunia Manusia yang mengetahui keberadaan kalian, makhluk supernatural, menjadi ketakutan. Karena itu itu, mereka memperkuat penelitian mereka tentang kekuatan supernatural. Di bagian ini, aku ingin berterima kasih kepada kalian. Bersama dengan harapan besar, departemenku mendapatkan dana besar.”

Mendengar perkataan Magnus, Ruval bertanya, “Jadi bisa dikatakan bahwa mengingat peristiwa Perang Naga Jahat, Amerika bergabung dengan turnamen untuk mengumpulkan informasi sehingga mereka dapat menemukan cara untuk membela diri dari kekuatan supernatural … dan kau adalah orang yang mereka kirim?”

Magnus mengangguk.

“Sesuatu seperti itu—lalu, setelah mengetahui hal ini, dalam cara apa Phoenix melihatku? Sacred Gear-ku sepertinya adalah spesies baru, tahu? Itu bisa memanipulasi mesin dan perangkat elektronik dengan beberapa batasan.”

Ruval berkata dengan senyum cerah.

“Sebuah Sacred Gear yang memanipulasi mesin … tentu saja, ini pertama kali aku melihatnya. Di atas segalanya, penampilanmu dengan sayap besi adalah sesuatu yang bagus. Baiklah, pertama, kami akan membuatmu berpartisipasi dalam satu pertandingan dan mengukur kemampuanmu di sana. Kami akan menghapusmu setelah itu jika itu tidak baik; bagaimana pendapatmu tentang ini?”

Magnus menunjukkan senyum tenang.

“Itu sudah cukup.”

“Dan—”

Sambil mengatakan itu, Ruval melihat reruntuhan besi yang ada di dekatnya. Itulah yang tersisa dari mobil sport tersebut setelah bentuknya berubah total berkali-kali. Itu tidak mempertahankan bentuknya, hanya menjadi tumpukan besi tua.

“Akankah lebih baik jika aku meminta CIA untuk itu? Untuk berjaga-jaga, itu mobilku ….”

Magnus membuat ekspresi yang tidak bisa diungkapkan.

“… Tolong, maafkan aku untuk itu. Bosku akan marah. Mengerti, kau dapat memanfaatkanku sesukamu sebagai pembayaran untuk itu.”

Riser yang melihat ini bergumam, “… Sungguh orang yang aneh.”

Dengan cara ini, pria yang menggunakan sayap besi—Magnus Rose terdaftar sebagai anggota tim [Phoenix] yang dipimpin oleh Ruval Phoenix.

Dia menunjukkan kekuatan spesies Sacred Gear baru di turnamen.

Magnus Rose—dia adalah pemilik salah satu Longinus yang baru dikenali, pemilik [Unknown Dictator][1].

 

[1] Anak Imperial Dunia Mesin

Post a Comment

0 Comments