Campione Jilid 1 Bab 1
Bab 1 Liburan di Roma
Bagian 1
Sungguh misterius bahwa rona langit berubah secara halus dari satu negara ke negara lain.
Langit yang saat ini Kusanagi Godou lihat melalui jendela bandara tidak memiliki kedalaman kabur langit biru tua Jepang. Langit-langit negara-negara Latin, seakan menerobos cakrawala, berwarna biru terang yang menakjubkan.
Memalingkan matanya kembali ke depan, yang dilihatnya adalah kerumunan orang yang berbeda dengan beragam kebangsaan yang berkeliaran di mana-mana.
Itu adalah pemandangan yang jarang terlihat di Jepang.
—Bandara Fiumicino.
Juga disebut Bandar Udara Internasional Leonardo da Vinci. Ini adalah bandara nasional ibukota Italia, Roma.
Dan bukan karena perjalanan sekolah dia datang ke sini. Jadi pada saat itu, Godou adalah satu-satunya siswa SMA dari Jepang.
“Meskipun aku sama sekali tidak berniat kembali ke sini selama setengah tahun lagi …” ungkap Godou sambil mengamati lalu lintas sangat banyak di terminal bandara.
Usai berada di pesawat yang mengguncang selama dua belas jam, dia pun tiba di negara Latin ini. Karena kelelahan duduk di pesawat dan perbedaan zona waktu, tubuhnya terasa sangat lesu.
“Ini tentu bukan yang pertama, atau yang kedua, tapi gadis itu sama sekali tidak peduli dengan keadaan orang lain.”
Sambil menguap, dia mencoba menemukan wajah yang familier di keramaian.
Sasaran pencarian ini seharusnya tidak sulit dilewatkan.
Rambut pirangnya yang cerah mirip dengan mahkota yang memesona. Kecantikannya jauh lebih cantik daripada gadis mana pun dalam ingatan Godou. Dan di atas fakta bahwa setiap orang pasti akan melihatnya, memiliki sikap tidak seperti orang lain—
Jika gadis itu dekat, Godou akan segera mengenalinya.
Tapi yang dia cari –Erica Blandelli– tidak muncul.
Dari orang-orang yang mengenakan setelan bisnis untuk klien-klien besar membawa tas ke kelompok turis yang jelas, dia dikelilingi oleh orang-orang dari segala arah, tapi dia masih belum bisa melihat Erica.
… Katanya bahwa kurang lebih semua orang Italia memiliki kebiasaan buruk untuk tiba setelah jam yang ditentukan.
Tapi untuk Erica, kebiasaannya untuk datang terlambat sebenarnya bukan karena latar belakang etnisnya, tapi hanya akibat kemalasannya sendiri.
Usai mengenalnya selama beberapa bulan, Godou sangat yakin akan hal itu.
Lagi pula, Erica Blandelli tidak sekadar malas. Selain mementingkan diri sendiri, caranya selalu bermain dengan orang lain demi kenyamanannya menjadikannya gadis yang sangat egois.
Misalnya, sehari sebelumnya saat dia tiba-tiba menerima telepon ini.
“Dengar, akan sangat mudah kalau kau bisa segera datang ke sisiku. Begitulah situasinya, jadi persiapkan diri untuk naik penerbangan pertama besok pagi. Akan kusambut kau di bandara.”
Itu telah menjadi kalimat pembukanya.
Pada akhir bulan Mei, pada suatu sore di akhir pekan. Dia telah menerima telepon pada hari Jumat pukul 4 sore.
“Apa yang terjadi dengan ‘begitulah situasinya’ yang kauhadapi? Aku tak punya kewajiban untuk mempertimbangkan keadaanmu. Apalagi, aku punya rencana sendiri, carilah orang lain.”
Kenapa dia memanggilnya tiba-tiba, wanita itu ….
Godou membalas dengan dingin saat dia meninggalkan sekolah untuk pulang ke rumah.
“‘Karena aku sangat merindukanmu’ akan menjadi respons yang jelas, bukan? Kau juga pasti sangat mencintaiku sampai kau tidak tahan, jadi bukankah rencana ini bagus?”
“Tidak, aku tak terlalu merindukanmu. Hentikan dengan rekayasa soal perasaanku …. Pokoknya, terakhir kali aku melihatmu dua minggu yang lalu, bahkan belum setengah bulan, dan untuk dua orang masing-masing tinggal di Tokyo dan Milan, mustahil saling bertemu sesering itu.”
Dia mengeluh dengan ketidakpedulian sebanyak mungkin.
Godou sudah terbiasa dengan perilaku wanita yang keterlaluan itu. Tapi dia tak bisa membiarkan dirinya terjebak dalam langkahnya.
“Ya, ya, wajar saja setelah tak bisa bertemu selama setengah bulan, Godou yang malang. Waktu yang dihabiskan untuk hidup terpisah dari orang yang kaucintai menghasilkan perasaan gelisah dan cemas, yang merupakan sesuatu yang dapat kusimpulkan dengan sangat baik. Mengenai hal ini, karena aku juga punya ide untuk memperbaiki situasi, teruslah berharap. Jadi, soal rencana besok—”
Tanpa memperhatikan orang lain, Erica terus melanjutkan pembicaraan.
Seperti yang diharapkan dari seorang wanita dengan pengalaman berperilaku egois selama sebelas tahun, dia sama sekali tidak peduli dengan keadaanku.
“Jangan bicara lagi, Erica, pembicaraan ini terlalu jauh. Kalau kau ingin menjelaskan semuanya dengan jelas dan perlahan, dari awal sampai akhir, aku akan mendengarkanmu, tapi kalau tidak, aku akan memutuskan telepon sekarang juga.”
“Sungguh apa yang kuharapkan darimu. Kau menolak undangan meskipun itu dariku. Kaulah satu-satunya yang tidak mau menerima umpan itu … yah, aku belum pernah berpacaran dengan cowok mana pun, tapi seharusnya aku tidak salah.”
Erica menanggapi dengan suaranya penuh kegembiraan.
Godou tak tahan untuk tidak mengerutkan kening, meskipun dia tahu apa yang Erica katakan itu sengaja.
Sikapnya seburuk yang pernah terjadi … meski mengetahui sifat setannya, jumlah cowok yang dia tolak seharusnya lumayan banyak.
“Kalau begitu, akan kukatakan sekali lagi. Kusanagi Godou, kuharap kau akan segera datang ke Italia. Aku membutuhkan bantuanmu. Mungkin akan sulit bagiku untuk menyelesaikan masalah ini dengan kekuatanku sendiri, jadi tolong pertimbangkan ini dengan sungguh-sungguh. Aku, Erica Blandelli, bersumpah atas kehormatanku bahwa aku tidak berbohong kepadamu.”
Dia tiba-tiba serius dengan hal itu.
Selanjutnya, dia menggunakan ‘kehormatan’-nya. Setelah bersumpah, dia takkan berbohong apa pun yang terjadi. Karena bagi Erica Blandelli, kehormatannya lebih penting ketimbang lainnya.
—Apa boleh buat, desah Godou.
Walaupun Erica memang orang yang berubah-ubah, seseorang yang tak peduli dengan pikiran orang lain, seseorang yang suka bermain-main dengan orang-orang dan berkepribadian jahat, dia masihlah seorang penolong yang telah menyelamatkan hidupnya berkali-kali.
Karena Erica sudah mengatakan banyak hal, Godou pun tak punya pilihan selain menerimanya.
“… Aku mengerti. Aku akan melakukan apa yang kaubilang, jadi jangan lupa menjemputku.”
“Jawabanmu sungguh membuatku bahagia, semoga Tuhan memberkati semangat muliamu.”
“Jadi, apa yang mesti kulakukan? Kurasa kau sudah tahu, tapi aku masih ingin menegaskan kembali bahwa aku takkan membantumu melakukan transaksi yang meragukan.”
“Tentu saja, kau hanya perlu mempertahankan perilaku seorang raja, dan bertarung sebagai seorang raja. Selebihnya, kau bisa percaya padaku … sih; Senang rasanya aku tak perlu mengandalkan kartu trufku kali ini. Aku akan merasa tidak enak setelah menggunakannya.”
“Kartu truf?”
Usai mendengar Erica mengucapkan kata-kata berbahaya tersebut, Godou terkejut.
“Kau benar, karena kupikir kau, Godou, berkewajiban untuk menerima semua permintaanku, bukan begitu?”
“Setuju atau tidak, jangan konyol, kenapa aku menerima semua permintaanmu karena aku hanya seorang teman ….”
“—meskipun kau sudah …” bisik Erica.
Itu adalah bisikan setan yang mau tak mau kecuali bermain-main dengan manusia. Godou ingin melarikan diri secara refleks.
“Meskipun saat kau telah mengambil kemurnianku, dasar setan. Apa kau sudah melupakan malam penuh gairah kita di Sisilia?”
“I-itu adalah suatu keadaan yang memaksa kita, hanya hasil dari kedua kepentingan kita. Bukannya aku ingin melakukan itu ….”
“Ya, benar, yang menginginkannya dari lubuk hatiku, aku memberimu kemurnianku. Dan segera setelah itu, tiba-tiba kau menjadi sangat dingin terhadapku … kau berpikir bahwa tidak perlu memberi makan ikan setelah terkait, bukan?”
Meski dia terus mengeluh, Erica terdengar sangat ceria.
Dasar setan! Godou mengumpat diam-diam.
“Jangan katakan hal-hal yang bisa dianggap salah dengan mudahnya, akan terlihat seolah-olah kita memiliki hubungan rahasia! Kalau orang lain mendengar ini, pasti mereka salah paham!”
“Tapi ini hubungan rahasia! Bahkan setelah itu, bibir kita bertemu berulang-ulang, tubuh kita saling berhadapan—”
“Karena itulah aku memintamu untuk tidak mengucapkannya begitu ambigu!”
“Baiklah, jawab aku hal ini: kalau kebetulan aku menceritakan adik imutmu soal apa yang terjadi di antara kita, apa yang akan terjadi menurutmu?”
Godou menyadari bahwa dia sudah kalah.
Meski Erica telah banyak dikagumi, semuanya nyata. Dan Godou tak ingin Shizuka yang banyak bicara tahu tentang hal itu. Bila itu terjadi, dia akan berada dalam kesusahan.
Pada saat itu, Erica yakin bisa tertawa terbahak-bahak di lautan luar negeri.
Pikiran Godou membentuk gambaran yang sangat jelas tentang seorang gadis cantik tersenyum percaya diri penuh kemenangan.
“K-kau sebenarnya tidak bisa menggunakan ini untuk memerasku, bukan?”
“Jangan khawatir, kalau kau menunjukkan ketulusanmu, tentu saja aku tidak akan memberikan masalah pada adikmu. Aku bersumpah demi kehormatanku.”
“Jangan bersumpah atas kehormatanmu untuk itu! Bukankah urusan menjijikkan seperti memeras itu kebalikan dari kehormatan?”
Dan begitulah, perjalanannya yang mendadak ke Italia pun akan terjadi.
Godou, yang pulang ke rumah agar bisa menyiapkan barang bawaannya, membuka kotak surat tanpa ragu.
… Memang, ada surat yang dikirim melalui pos udara.
Pengirimnya adalah Erica Blandelli.
Surat itu berisi tiket pesawat dari Bandara Narita ke Roma.
Surat ini tidak dipos secara normal. Dia bisa tahu karena tidak ada cap.
Jika bukan cabang Tokyo [Korps Kesatria] yang meragukan Erica yang telah mengirim ini secara diam-diam, itu akan dikirim dengan cara yang lebih tidak normal—itu akan menjadi sesuatu seperti [Sihir], dikirim langsung dari Milan, Italia. Itu sudah pasti.
“Maaf, apa Anda ….”
Godou, yang tak bisa menemukan Erica dan sedang merenung diam, terganggu oleh beberapa kata bahasa Jepang.
Tidak hanya pengucapannya mulus, tetapi juga sangat tepat.
“Rambut hitam, mata hitam, tingginya sekitar 180 senti, meski tampangnya tidak jelek, ada kekurangan sehingga dua puluh titik diambil dari wajahnya … Anda Kusanagi Godou-san, bukan?”
Orang yang mengatakan itu adalah seorang wanita berambut hitam, sekitar dua atau tiga tahun lebih tua dari Godou.
“Namaku Arianna Hayama Arialdi, dan atas perintah Erica-sama, aku datang ke sini untuk menjemput Anda. Salam kenal.”
“Salam kenal … maaf, tapi ucapan menghina tadi, itu dari Erica, ya?”
“Benar. Jadi, itu adalah Anda. Syukurlah.”
Arianna-san sendiri sepertinya tidak menahan niat buruk.
Tingginya lebih dari 160 sentimeter dan dengan senyum hangat, dia tidak jauh berbeda dengan gadis normal Jepang. Dia juga cukup cantik karena atmosfer anggun yang mengelilinginya.
Dia tampak sangat tidak berbahaya sehingga tidak mungkin mengira dia akan berhubungan dengan Erica dengan cara apa pun.
Atau mungkin dia hanya tampak seperti orang yang bahkan tidak membunuh serangga dari luar, padahal kenyataannya dia memiliki kekuatan yang tak tertandingi, seperti seekor hewan yang menyembunyikan taringnya?
“Anda mungkin sudah bisa menebak dari namaku, tapi kakekku lahir di Jepang. Itulah sebabnya bantuan Anda telah diserahkan kepadaku. Panggil saja aku Anna. Semua temanku juga memanggilku begitu.”
“Kalau begitu kau bisa memanggilku Godou juga. Meski tidak semua temanku memanggilku begitu, setidaknya Erica memanggilku begitu.”
“Aku mengerti, Godou-san.”
Anna menunjukkan senyuman riang.
Seperti bunga lili yang goyah di bawah angin sepoi-sepoi, penampilannya sangat indah.
Meskipun jika dia memanggil Erica dengan akhiran ‘sama’, dia seharusnya menjadi anggota kelompok yang tidak dapat mengenali zaman yang berbeda dan masih mengklaim diri mereka sebagai penyihir dan kesatria.
“Kau tidak terlihat seperti salah satu rekan Erica, kau lebih seperti orang biasa.”
“… Ah, jadi Anda juga berpikir begitu? Karena aku tidak berkemampuan sama sekali, aku masih menjadi peserta pelatihan. Untungnya aku sudah mengurus Erica-sama, dan dia menjadikanku bawahan langsung.”
Anna-san memang terlihat sangat muda dan normal. Tidak ada apa pun tentang dia yang tampak tidak biasa.
Dia bilang bahwa dia masih peserta pelatihan, dan Godou bisa sepenuhnya setuju.
“Tapi menjadi bawahan langsungnya … terdengar sangat sulit. Apa tidak berbahaya?”
“Ah, tidak, aku hanya mengurus rutinitas hariannya, jadi tidak ada bahaya, dan Erica-sama sangat kuat, jadi dia selalu melindungiku.”
Mengurus rutinitas sehari-hari …?
Bukankah dia seorang maid bukannya seorang bawahan?
Dan Erica juga sangat malas, jadi tugas yang bisa dilakukannya tentu saja pasti didorong kepada Anna.
… Godou mulai mengasihani gadis yang lebih tua ini.
Berpikir bahwa Anna mungkin juga salah satu dari mereka yang menderita di bawah Erica, Godou mengira dia harus sedikit lebih memperhatikannya.
“Omong-omong, kenapa aku tidak melihat orang yang memanggilku di sini?”
“Erica-sama saat ini menghadiri rapat penting. Dia akan menghubungi Anda saat dia selesai, jadi tolong biarkan aku mengurus Anda untuk sementara.”
Tolong biarkan aku mengurus semuanya, kata Anna. Dia tampak cukup bisa diandalkan.
“Apa Anna-san tahu apa yang Erica inginkan dariku? Orang itu tidak menjelaskan apa pun dengan benar dan memanggilku. Sekarang saja, aku masih bingung.”
“Aku sangat menyesal. Aku juga tidak tahu soal ini. Aku hanya diberi tahu bahwa Godou-san adalah tamu kehormatan Erica-sama dan aku sama sekali tidak boleh mengabaikannya ….”
“Begitu, ya? Dia tidak mengungkapkan identitasku kepadamu?”
“Tidak … mungkin itu karena Godou-san adalah seseorang yang sangat penting? Mungkin karena itu dia tidak peduli untuk memberi tahuku.”
“Kurasa itu bukan sesuatu yang penting. Sederhananya, aku hanya seorang siswa SMA Jepang yang telah dipanggil paksa ke sini, jadi seharusnya tak ada masalah.”
Kalau ada yang salah, akan menjadi kenyataan bahwa sulit menjelaskan jati dirinya dengan mudah.
Tapi karena tak ada alasan untuk menyatakannya dengan keras, Godou tidak mengatakan apa pun.
“Ah, bicara seperti ini di tempat yang ramai terasa agak tidak nyaman. Ayo pergi ke jalanan. Apa ini pertama kalinya Godou-san datang ke Roma?”
“Tidak, tapi kapan pun Erica memanggilku, aku tak pernah punya waktu untuk beristirahat terlepas dari mana kami pergi.”
“Kalau begitu kali ini, seharusnya ada waktu, aku sudah diinstruksikan oleh Erica-sama agar kita bisa berjalan-jalan sebelum dia kembali, jadi biarlah aku menjadi pemandu Anda. Mobilnya sudah siap.”
“Mobilnya, ya … kalau mobil BMW mewah seperti itu dengan supir, maka tidak, terima kasih, aku tidak bisa merasa nyaman dengan mobil seperti itu,”
Kapan pun Erica memilih mobil untuk transportasi, hampir selalu mobil seperti itu.
Padahal, saat dia memintanya sekali, dia menjawab bahwa dia tidak punya pengalaman naik bus atau trem. Anna tampak berbeda dari dia, tapi ….
“Aku tidak akan semewah itu, dan aku akan mengurus kemudi, jadi jangan khawatir.”
Untuk melepaskan kekhawatiran Godou, Anna tersenyum dan melangkah maju.
Dan apa yang terjadi sesudahnya mengisi Godou dengan kekaguman. Bagi Erica untuk memilih seseorang yang layak seperti Anna-san untuk mengurus rutinitas sehari-hari—itu sungguh luar biasa!
Bagian yang penting bukan karena dia teliti, tapi dia orang normal.
… Namun, sesaat kemudian Godou pun menyadari bahwa dia telah mencapai kesimpulan ini terlalu cepat.
Bagian 2
Selama kediaman resmi putri Wangsa Savoy[1] tengah direnovasi, rapat diadakan di sebuah ruangan luas di suatu hotel.
Kendati masih siang hari, jendela ruangan tertutup rapat, benar-benar menghalangi pemandangan dari luar.
Sekitar meja yang sangat besar yang digunakan untuk konferensi ini berjumlah total empat orang, termasuk Erica.
Yang pertama adalah dia—Erica Blandelli.
Erica yang berusia enam belas tahun adalah orang termuda di sini. Ada total dua orang tua. Mereka adalah komandan [Dame Tua] dan [Serigala Betina]. Terutama di negeri ini di mana dunia sihir berkembang, keduanya adalah komandan korps kesatria terkuat.
Untuk menyebut mereka dengan cara lama, mereka adalah Grand Master[2].
Dan yang terakhir adalah seorang pemuda.
Dia adalah komandan muda yang memimpin korps kesatria [Ibukota Lili][3], dan seharusnya berusia awal tiga puluhan.
Posisi pria itu sama dengan Erica.
Sama seperti Erica, yang mewakili [Salib Tembaga Hitam], dia telah memenangkan gelar [Kesatria Agung].
Ada ribuan penyihir sejak zaman kuno.
Meski banyak di antaranya palsu, ada juga Penyihir Agung. [Kesatria] yang mempelajari seni ilmu pedang dan keterampilan sihir ada di antara mereka. Leluhur Erica di abad pertengahan adalah Kesatria Templar yang menyembah Baphomet[4]. Selain menjadi pengguna sihir, mereka juga prajurit.
Dan gelar [Kesatria Agung] hanya bisa diberikan kepada tokoh paling terkenal di antara para prajurit tersebut.
“Kalau begitu semuanya, sudah waktunya untuk mengakhiri ini, alasan sakit kepala kita. Kepada siapakah kita harus memberi Gorgoneion[5] untuk diurus?”
Sang komandan [Dame Tua] mengajukan pertanyaan.
Dan itu adalah komandan [Serigala Betina] yang keberatan.
“Berikan Gorgoneion pada seseorang untuk dijaga? Apakah itu sungguh dapat diterima? Kupikir ini bukan keputusan yang bijak. Walau pemimpin kita, Lord Salvatore, tak ada di sini, untuk memberikannya kepada raja negara asing, bukankah itu memalukan? Tidakkah Anda takut kita akan menjadi bahan tertawaan?”
“Orang yang ingin tertawa bisa menertawakan sesuka mereka. Yang penting kali ini adalah Gorgoneion asli, dan kita tidak punya raja untuk diandalkan, jadi ini aib kecil dibandingkan dengan apa yang mungkin terjadi.”
“Karena dipermalukan bukanlah yang terpenting. Walau itu membuat raja marah, lalu apa yang harus kita lakukan? Walau Lord Salvatore menyadari bahwa kita meminta bantuan dari raja-raja lain, lalu siapa yang bisa meramalkan kemarahannya? Aku sungguh terganggu oleh fakta itu.”
Ucapan ini biasanya tidak dikatakan oleh para tetua ini.
Tapi, meski keahlian pedang mereka sangat bagus, dan mereka menua sangat lambat, mereka tetap harus menunjukkan rasa hormat mereka kepada sang raja.
Tentu, bahkan kesatria terkuat, kesatria yang paling berpangkat tinggi, tidak dapat melakukan apa pun pada raja atau dewa.
Dan itu adalah kebenaran murni dari dunia ini.
“Tapi apakah Lord Salvatore terganggu oleh hal kecil seperti itu? Di mata orang hebat itu, kita hanya berada di level lebah yang berkumpul mengelilingi sarang lebah. Bila lebah saja memilih ratu baru, kupikir dia tidak akan bermasalah dengan itu.”
Pemotongan antara kedua tetua tersebut, adalah komandan [Ibukota Lili].
Tinggi pria tinggi itu sekitar 190 senti, bagian bawah wajahnya ditutupi janggut, dan meski wajahnya tidak buruk, itu menimbulkan perasaan yang agak suram.
Dia mengenakan tuksedo yang bagus, tapi tidak cocok dengan dasi ungunya.
Warna yang mewakili [Ibukota Lili] berwarna ungu.
Salah satu kewajiban kelompok itu adalah mengenakan sesuatu yang ungu.
Dan Erica mengenakan gaun merah tua dengan hiasan kepala mawar hitam di kepalanya, yang juga mewakili warna merah dan hitam [Salib Tembaga Hitam].
“Karena itu, aku benar-benar tidak tahu raja mana yang harus kita minta bantuan. Gorgoneion adalah simbol Ibu Bumi. Meski bertarung dengan Dewi paling kuno, Marquis Voban pasti ingin mencobanya. Jadi kita dapat menyimpulkan bahwa bila kita dapat melarikan diri dari [Dewi Sesat], tidak akan sia-sia bila ia menarik Iblis Balkan. Bila iblis itu menggunakan seluruh kekuatannya, dua kota dengan mudahnya akan menjadi abu. Itu karena ‘kekuatannya’ adalah untuk memecah, mengoyak, dan menghancurkan hampir semua makhluk hidup di Bumi.”
“Ada raja lain yang bisa kita minta.”
Saat itu, saat Erica menganggapnya sebagai saat yang tepat, dia pun membuka mulutnya.
Dia rasa itu adalah kesempatan terbaik untuk mengakhiri pertemuan yang tidak bermanfaat ini.
“Aku mendengar bahwa John Pluto Smith di Amerika Serikat, yang sangat peduli dengan keamanan warga negara, adalah raja yang keras untuk dimiliki. Apa maksud Anda kita harus menyeberangi Lautan Pasifik untuk memintanya?” tanya komandan [Ibukota Lili] dengan nada mengomel.
Saat Erica mengisap kopinya, dia menjawab dengan nada ringan.
“Tidak, Saint Guardian Los Angeles itu tampaknya sibuk hanya dengan melindungi Pantai Barat [Raja Lalat], jadi aku ragu dia memiliki sisa energi untuk menerima permintaan kita.”
Dari sikap yang muda, mereka tampak lebih nyaman daripada para tetua.
Mereka tidak terlalu meremehkan keseriusan situasi. Sikap angkuh mereka berasal dari rasa percaya diri mereka.
“Kalau begitu Anda berbicara tentang Pemimpin Jiangnan, Luo Hao? Atau apakah itu Black Prince Cornwall? Mereka semua memerintahkan asosiasi mereka sendiri. Kecuali kita bergabung dengan mereka, mereka tidak akan membantu kita, 'kan?”
“Aku tidak membicarakan keduanya. Dan sebelum Anda bertanya, ini bukan Madame Aisha Alexander.”
“Kalau begitu tidak ada. [Raja]—orang-orang yang juga disebut Campione, hanya ada enam di dunia ini. Kita baru saja menyebut mereka semua.”
Marquis tua Eropa Timur dan ahli bela diri Cina Selatan, serta Mysterious Queen of Caves.
Mereka adalah raja yang paling berpengalaman, yang telah hidup lebih dari dua abad, dan setelah itu adalah pahlawan terus berkembang dari New World, serta raja bijak yang menguasai Kerajaan Inggris, sang Black Prince.
Dan di abad ini, ada juga pendekar pedang terkuat di Eropa, yang mendapat gelar raja.
Dan sampai sekarang, mereka semua adalah orang-orang yang dikenal oleh semua orang yang memiliki sedikit kepercayaan dari dunia sihir.
Tapi, pada akhirnya, ada juga seorang raja yang lahir di sebuah pulau di Samudra Pasifik, dan tidak begitu dikenal oleh siapa pun, selain beberapa pengecualian—misalnya, seseorang yang pernah melihatnya bertarung dengan mata kepalanya sendiri.
Erica memiliki perasaan superioritas, dan mengucapkan namanya.
“Tidak, masih ada seseorang. Nama Kusanagi Godou belum disebutkan. Dia adalah raja baru, Campione ketujuh, dan yang kubicarakan. Karena Lord Salvatore tak ada di sini, satu-satunya yang bisa kita minta adalah dia.”
“Kusanagi Godou!”
Komandan [Serigala Betina] mengatakannya dengan suara mengerang.
“Aku pernah mendengar tentang nama ini akhir-akhir ini, yang kabarnya orang Jepang yang menjadi Campione … tapi masih belum diketahui apakah itu sebuah kebohongan, kita belum punya bukti.”
“Aku juga membaca laporan Parlemen Greenwich. Maksud Anda orang itu telah menang melawan Verethragna, dan merebut kekuatan sepuluh bentuknya? … Memang sulit dipercaya.”
Melihat kedua tetua itu memiliki sikap negatif, Erica membalas dengan senyum sombong.
“Lalu semuanya tahu laporan itu? Sampai sekarang, Lord Salvatore telah absen sehingga dia bisa menyembuhkan dirinya sendiri, dan orang yang memberinya luka itu adalah Kusanagi Godou. Memang, pada suatu malam setengah bulan yang lalu, kedua raja saling bertarung, dan hasilnya adalah imbang. Keduanya terluka parah, tapi untungnya, Kusanagi Godou sudah sembuh.”
“… Maksud Anda, Kusanagi Godou berhasil mendapatkan hasil imbang dengan Lord Salvatore?”
“Mustahil! Lord memegang empat kekuatan; Walau Kusanagi Godou benar-benar seorang Campione, dia seharusnya hanya memiliki satu kekuatan. Keuntungan yang luar biasa itu membuat mereka tak tertandingi!”
Erica menatap para tetua dengan sedikit penghinaan di matanya.
“Apa yang kalian berdua bicarakan? Mereka semua Campione, dan meningkat menjadi raja. Perbedaan antara kekuatan bertarung di atas kertas, apa artinya?”
Mendengar perkataan ini, kedua tetua itu menutup mulut mereka dengan wajah tidak senang. Yang membuka mulutnya adalah komandan [Ibukota Lili].
“Aku punya pertanyaan untuk Anda, Erica Blandelli, bagaimana Anda bisa tahu bahwa kedua Campione saling bertempur, sesuatu yang bahkan kami dan parlemen tidak tahu?” tanya pemuda yang disebut [Kesatria Ungu].
Itulah gelar yang diberikan pada [Kesatria Agung] dari [Ibukota Lili] yang telah diberikan dari generasi ke generasi.
“Alasannya cukup sederhana, itu karena aku menyaksikan pertempuran itu. Aku sudah melihat Kusanagi Godou bertarung, dan karena itulah aku menyarankannya. Kusanagi Godou, suatu saat nanti, pasti akan sama dengan Lord Salvatore dan Iblis Marquis Voban. Untuk mempersiapkan diri pada hari itu, kurasa kita harus membangun hubungan yang mendalam dengannya sesegera mungkin.”
“Oh. Untuk dianggap begitu tinggi oleh Erica-san, yang disebut [Diavolo Rosso], seharusnya dia orang yang menakjubkan. Dari ucapan Anda, aku menyimpulkan bahwa Anda memiliki hubungan yang sangat dalam dengannya, secara pribadi.”
“Memang, Anda bisa memikirkannya seperti ini. Aku, Erica Blandelli—adalah kekasih orang itu, dan juga kesatria nomor satunya,” ucap Erica tanpa menahan diri dan dengan jelas menyatakan keterlibatannya dengan orang tersebut.
Dan sebagai hasilnya, kelompok tersebut tidak bisa menahan diri untuk tidak mendesah.
“[Salib Tembaga Hitam] telah menyerahkan diri mereka di bawah Kusanagi Godou!” seru komandan [Serigala Betina].
Memiliki [Raja]—negara yang memiliki Campione jarang ditemukan.
Karena hanya ada tujuh di antaranya di dunia ini, itu sudah jelas.
Tapi di Italia, ada seorang [Raja] bernama Salvatore Doni, dan dia adalah seorang pemuda yang mana seorang kesatria beberapa tahun yang lalu dan telah menerima gelar [Raja] setelah mengalahkan dewa Celtic, Nuadha[6].
Para Campione berfokus pada Eropa sebagai pusatnya, dan memiliki otoritas yang besar.
Entah itu orang-orang yang memiliki hubungan dengan sihir, atau orang-orang yang terpengaruh olehnya di sektor politik dan ekonomi, mereka semua telah berjanji setia kepada [Raja], dan menjadi subjek mereka.
Mereka adalah penguasa tertinggi dan iblis—karena mereka memiliki kekuatan yang tak tertandingi, seorang [Raja] bisa menjadi tiran.
Menghadapi kekuatan yang mengerikan itu, jumlah orang yang menyembah dan bersumpah setia kepada mereka sangat tinggi.
“[Salib Tembaga Hitam] tidak berada di bawah Kusanagi Godou. Apa yang kukatakan hanya aku sendiri yang menjadi kekasihnya, dan aku yang menjaganya … tentu saja, bisa saja kita akan berjanji setia padanya nanti.”
Menghadapi Erica, yang menunjukkan senyum lembutnya, komandan [Dame Tua] terkekeh kecil dengan suara mendengus.
“Jadi begitulah, akhirnya aku tahu alasan mengapa Anda dikirim ke sini. Meskipun Anda adalah anak ajaib yang menerima gelar [Kesatria Agung] pada usia seperti itu, mungkin segera Anda duduk di meja yang sama dengan kami. Satu-satunya kemungkinan—apakah Anda ingin bertindak sebagai umpan, dan membawa Campione muda ke sini.”
“Aku akan pura-pura tidak mendengar pernyataan Anda, atau reputasi Anda akan rusak; menyelidiki secara mendalam hubungan dua orang yang sedang jatuh cinta. Anda akan diolok-olok untuk tindakan seperti itu.”
“Haha, itu hebat! Seperti yang diharapkan dari rubah yang andal.”
Para tetua mengatakan kata-kata ini dengan sarkasme.
Erica yang tersenyum mengangkat bahu dengan ringan. Dengan debat ini menjadi terlalu berisik, mungkin lebih tenang pasti lebih baik.
“Lagi pula, maksud Anda jika Anda di sini, [Salib Tembaga Hitam] memiliki harapan untuk menerima perlindungan Kusanagi Godou. Dan untuk mendapatkan bantuan dari seseorang seperti Anda, itu berarti bahwa Kusanagi Godou telah membuktikan dirinya—itulah mengapa Anda mengusulkan untuk meminjam kekuatannya, bukan?”
“Ya, yang paling penting adalah Lord Salvatore adalah tuan hanya dalam nama. Dia tidak peduli dengan apa pun yang tidak berhubungan dengannya. Jadi berhubungan baik dengan Campione yang lain tidaklah buruk.”
“Tapi aku menyesal mengatakan bahwa kami tidak pernah benar-benar melihat potensi Kusanagi Godou, dan untuk melihat apakah dia benar-benar seorang Campione atau bukan, aku harus menilainya dengan mata kepalaku sendiri.”
Sang [Kesatria Ungu] menyarankan hal itu pada Erica dengan dingin.
“Aku yakin bahwa kesaksian [Diavolo Rosso] lebih berharga daripada emas. Tapi sayangnya, aku tak bisa mempercayakan nasibku padanya hanya karena itu.”
“Tentu saja, menurutku semua orang di sini akan mengatakannya, jadi biar kubuktikan.”
“Bagaimana Anda membuktikannya?”
[Kesatria Ungu] itu pun balas bertanya, seperti yang diharapkan Erica.
Percaya bahwa rencananya bekerja seperti yang diharapkan, senyum cerah muncul di wajah Erica, sehebat dan seindah mawar merah, dan semua orang di ruangan itu mendesah.
“Kusanagi Godou sudah sampai di Roma. Malam ini, semuanya, perhatikan keahlian bertarung pria itu melalui mata kepala Anda sendiri. Aku percaya bahwa pendekatan ini akan jauh lebih meyakinkan daripada ribuan kata dari mulutku.”
“Meskipun Anda mengatakan sesuatu tentang pertarungan, siapa yang akan menjadi lawannya? Menemukan seseorang yang bisa menjadi lawan Campione tidaklah mudah.”
“Yang terpilih sudah ada di depan mata Anda.”
Erica menunjukkan senyum senang di wajahnya, senyum cantik seperti yang Godou pikirkan kemarin.
“Biarkan aku, Erica Blandelli, jadi lawannya. Ataukah Anda, [Kesatria Ungu], merasa bahwa aku, [Kesatria Agung] [Salib Tembaga Hitam], yang dijuluki [Diavolo Rosso], aku tidak layak menjadi lawannya?”
“Tidak … bukan seperti itu. Memang, Anda adalah orang yang paling tepat.”
Tertipu.
Wajah sang [Kesatria Ungu] menunjukkan senyuman paksa, dan ekspresi suramnya pun lenyap.
“Apa yang tetua pikirkan? Untuk bisa menyaksikan pertarungan [Raja], tidak ada bukti yang lebih baik. Jika kekuatan Kusanagi Godou itu nyata, aku menyetujui saran Erica-san.”
Sang [Kesatria Ungu] menyarankan agar para tetua menyetujuinya.
“Pertarungan antara Campione muda misterius dan [Diavolo Rosso]—ini memang menarik, Erica-san. Kami akan ikut sesuai dengan rencana Anda saja.”
Bagian 3
Tentu saja, Kusanagi Godou tidak tahu itu. Dia berada di tempat yang sama sekali tidak terkait dengan tempat pertarungan sedang dibahas.
Dibandingkan dengan itu, dia jauh lebih sibuk dalam melepaskan bayangan kematiannya.
Dalam tiga bulan terakhir, Godou mengalami berbagai jenis bahaya.
Meski sudah jelas abad ke-21, hidupnya hampir banyak dicuri oleh pedang, tombak, dan kapak. Itu bahkan tak bisa dihitung dengan jari satu tangan. Bahkan ada saatnya ketika dia ditembak oleh sebuah bolt dari crossbow.
Tapi setidaknya itu ada di alam pengetahuan manusia, jadi relatif mudah.
Dia juga mengalami kutukan yang akan merebus otak manusia biasa dalam sekejap, atau bahkan menginjak-injak target kematian oleh kuda dari kedalaman neraka.
Tapi, sewaktu dia harus menikmati tur di mobil pembimbingnya, mengapa dia mengalami hal yang sama yang ditemukan dalam adegan mengemudi sebuah film laga, dengan mobil hampir tidak menabrak di luar jalan, atau ke dalam bangunan, Atau menyusuri sungai. Itu benar-benar di luar dugaannya.
“… Mungkinkah Erica mengetahuinya, dan mengaturnya secara khusus seperti itu.”
Godou mulai menebaknya.
Dia memikirkan karakteristiknya, dan nama panggilan [Iblis] yang ikut serta dengannya.
Ya, keterampilan mengemudi Arianna-san sungguh menyeramkan.
Mungkinkah Erica tahu itu akan seperti itu, jadi secara khusus dia memberikan tugas ini kepadanya?
“Maaf, aku tidak tahu cara mengemudi dengan baik ….”
“Ini adalah pertama kalinya aku mengemudikan mobil jenis ini, dan ada banyak masalah saat aku datang ke sini ….”
Ketika Anna mengatakan itu saat mereka berjalan ke tempat mobil diparkir, Godou tidak terlalu terganggu olehnya.
Dia pikir itu hanya tampilan kerendahan hati atau semacamnya.
Dari kepekaan orang Jepang, ini lumayan normal.
Jadi Godou tidak benar-benar mempedulikan kata-katanya, dan berakhir di mobil itu.
“Mobil itu benar-benar aneh. Selain pedal gas dan rem, ada juga pedal lain.”
“Tapi tak apa, aku sudah ingat metode mengemudi yang mana aku datang ke sini. Karena, jika akselerator tidak diinjak sekuat tenaga, mobil tidak akan jalan, aku akan menyetir agak cepat dalam sekejap.”
Saat Anna mengatakan itu, Godou mulai merasa sedikit tidak sehat, tapi sudah terlambat.
Dia sudah duduk di kursi pengemudi, dan menempelkan sabuk pengamannya.
—Dalam waktu kurang dari satu detik, mobil dinyalakan dan dipercepat.
Mobil yang diparkir Anna itu masuk ke jalan seperti rudal.
“Aku tidak berpikir begitu, aku akan mengalami pengalaman mendekati kematian di tempat seperti itu ….”
Ini adalah kafe yang menyediakan makanan dan kopi, sesuatu yang bisa dilihat di mana-mana di kota ini.
Godou baru saja keluar dari mobil yang telah kehilangan kontrol, dan tengah duduk di kursi menjalar di depan suatu kafe, mencicipi espresso yang sangat pahit, sedangkan Anna tengah mencoba mencari tempat untuk parkir.
… Sepuluh menit sebelumnya.
Anna-san mencoba menggunakan kopling yang tidak biasa, selagi mobilnya meluncur di jalanan kota.
Dia mengatakan bahwa jika akselerator tidak didorong dengan sekuat tenaga, mobil tidak akan jalan, jadi dia mulai berputar pada kecepatan 80km/jam dengan Mercedes-Benz, dan tengah berzigzag di antara mobil-mobil di depannya (kadang-kadang, menuju ke arah yang berlawanan), sampai mustahil untuk berbalik saat kami tiba di jalan yang padat. Saat kami menuju ke sungai, Anna menekan rem darurat, dan akhirnya berakhir seperti itu.
“… Anna-san, tolong parkir mobil di tempat parkir terdekat dulu; Aku ingin beristirahat sebentar di dekat sini.”
Godou mengatakannya dengan nada yang tidak menimbulkan pertanyaan.
Meninggalkan nyawanya sendiri di tangan pengemudi pemula yang tak tahu bedanya antara mobil manual dan otomatis itu terlalu berbahaya. Yang membuatnya bahkan menakutkan adalah kenyataan bahwa supir sendiri tidak tahu garis tipis yang memisahkannya dari kematian.
“Eh? Kurasa pertama-tama aku harus membuat Godou-san mengunjungi Roma—”
“Enggak usah, aku sudah lelah! Aku ingin istirahat sebentar!”
Itulah yang terjadi.
Godou, setelah melihat mobil berakselerasi dan bergerak lebih jauh, memasuki sebuah kafe dan berkata kepada bibi orang Roma di sana bahwa dia menginginkan espresso.
“… Anna-san, meski terlihat normal dari penampilannya, sebenarnya seseorang yang sangat bodoh? Saat itu, aku hampir mati.”
Awalnya, Godou tak peduli banyak tentang keberuntungan.
Tapi belakangan ini, dia mulai berubah pikiran.
Dia berpikir bahwa dia adalah seseorang yang, mungkin, benar-benar sial ….
Dia sebelumnya tak pernah menganggap dirinya tidak beruntung. Tapi dalam enam bulan terakhir ini, berapa kali dia lolos dari kematian terus meningkat, dan mau tak mau dia mengerti mengapa mereka percaya keberuntungan.
Setelah minum espresso, dia merasakan perasaan yang sangat bermusuhan.
Saat Godou meletakkan gelas itu kembali di atas meja, matanya bertemu dengan seorang gadis muda di kerumunan.
Mereka berdua saling pandang.
—Sialan.
Gadis muda itu bukan manusia biasa, dan sensasinya saat itu membuatnya merasa sangat tak enak.
Meski tubuhnya lelah karena jet lag, yang membuat dia kelelahan namun rileks, dia telah memulihkan indranya dalam sekejap, sementara kegugupan mengisinya dari tubuhnya sampai ke ujung jemarinya.
Saat dia berhubungan dengan musuh seperti gadis itu, tubuhnya secara alami memasuki mode tempur.
“…….”
Gadis muda itu juga berhenti berjalan, dan memeriksa wajah Godou; Mungkinkah ia melihat Godou sebagai musuh?
Ia adalah seorang gadis yang sangat cantik.
Dia berusia sekitar tiga belas atau empat belas tahun, dan seusianya, dia terlihat seperti malaikat kecil yang menawan dan ramah.
Tapi itu tidak mengejutkan. Mereka semua tidak hanya cantik, tetapi juga memiliki tubuh luar biasa. Masing-masingnya menonjol.
“… Daku dengar bahwa ada seorang Pembunuh Dewa yang menyebut dirinya sebagai seorang kesatria, dan pria itu telah memotong banyak hal dengan pedang saktinya … apakah pria itu engkau?”
Sebelum dia tahu itu—
Gadis muda dari eksistensi yang berbeda sudah mendekatinya.
Ia berambut perak yang terkulai di bahunya seperti bulan yang memancarkan sedikit cahaya, dan pupil hitam bagai malam yang gelap.
“Tidak, pria yang kaubicarakan terluka, dan pergi ke pulau Selatan untuk menyembuhkan dirinya, dengan alasan pergi berlibur.”
Orang yang melukainya adalah Godou. Tetapi, dia tidak berencana menunjukkannya.
“… Begitu? Lantas engkau juga, adalah seorang wisatawan.”
Seolah-olah pupil berwarna hitam malam itu kental, ia menatap Godou dengan tenang.
“Apa yang engkau rencanakan? Sekarang, satu-satunya tujuan daku adalah mengambil kembali [Ular], jadi daku tak punya niat bertarung. Tapi, bila engkau berencana untuk bertarung, maka daku akan melakukan semua usaha daku, dan orang yang kalah akan menjadi pelayan yang lain.”
“Aku tak tahu apa itu [Ular], jadi aku juga tidak berencana untuk bertarung. Kalau bisa, aku ingin mempertahankan hubungan kita, aku tidak ingin bertarung dengan kalian.”
“Daku mengerti. Daku akan segera pergi, tapi Pembunuh Dewa, engkau berbohong.”
“Berbohong?”
“Tentu, tak ada Pembunuh Dewa yang tak berkepentingan melawanku, jadi engkau pembohong.”
Usai mengucapkan itu, gadis berambut perak itu meninggalkan Godou.
Fuu, desah Godou.
Untungnya, itu tidak berakhir dalam pertarungan. Tapi biarpun ia adalah seorang dewi, memanggil seseorang pembohong kapan pun ia suka itu sangat kasar.
Saat memikirkannya, seorang gadis berambut hitam buru-buru ke sampingnya.
“Maafkan aku, Godou-san, membiarkan Anda menunggu begitu lama.”
Orang itu adalah Anna. Saat dia berjalan menuju meja, Godou bertanya padanya.
“Bisakah aku meminjam ponselmu? Aku harus menghubungi Erica.”
“Boleh, tapi mungkin rapatnya belum selesai?”
Setelah mengatakan itu, Anna meminjamkan ponselnya pada Godou.
“Arianna, ada apa?”
Setelah memanggilnya berkali-kali, sisi lain pun mengangkat telepon. Itu adalah suara Erica, yang belum pernah dia dengar sejak kemarin.
“Ini aku. Aku perlu menanyakan sesuatu padamu.”
“Jadi kau sudah sampai, bagaimana? Apakah kau akrab dengan Arianna?”
“Soal itu, aku punya banyak hal untuk dikeluhkan, tapi mari kita bahas ini nanti. Apakah karena aku perlu melawan seorang dewi sampai-sampai kau memanggilku ke sini?”
“Soal itu, aku masih belum yakin, meski kemungkinannya tinggi … mungkinkah kau menemuinya?”
“Tentu, tadi ada seorang dewi.”
“Begitulah … maka kita perlu bergerak cepat. Mari bertemu sekarang. Kita perlu mempersiapkan diri untuk pertarungan malam ini—”
“… Apa katamu?”
Godou hanya mendengar beberapa patah kata yang tidak bisa dia abaikan, dan bertanya lagi.
“Kubilang, malam ini, kau akan melawanku … kupikir kau tahu bahkan tanpa aku menjelaskan bahwa itu tidak bisa dibatalkan, jadi persiapkan dirimu.”
“Apa alasan yang membuatmu mengambil keputusan itu ….”
Takdir seperti dadu bergulir; Selalu ada sesuatu yang baru terjadi (meski dia tidak menginginkan itu). Saat itulah, Godou pun merasa bahwa takdirnya sendiri tidak normal.
Waktunya sudah pukul 21:00——
Godou tiba bersama Anna di sebuah restoran Italia kelas atas.
Mungkin ini juga sangat terkenal di Jepang, tapi Godou tidak mengetahuinya.
Saat Anna membawanya ke hotel ini, semua yang ada di benak Godou adalah perasaan ‘tempat ini sangat mengesankan’.
Yang paling penting, bagaimanapun, adalah gadis yang menunggu di sana.
Dia berpikir bahwa dia tidak bisa masuk tanpa setelan jas dan dasi yang pantas, tapi itu sepertinya ekstra; Mungkin ada hubungan erat antara pemilik dan Erica.
Saat mereka berdua tiba di sana, Erica sudah menunggunya.
“Godou, lama tidak bertemu, meski aku sangat berharap bisa mendengarmu mengucapkan kata-kata indah pada reuni menyenangkan kita, aku tidak akan berharap terlalu banyak, karena aku tahu betul bahwa kau tidak punya bakat seorang penyair.”
“Kalau kau bisa mengubah sikapmu yang mengatakan bahwa semua berjalan sesuai rencanamu, mungkin aku akan memikirkannya.”
Meja Erica dan Godou dekat dengan jendela, dengan Anna berdiri dengan hormat di samping mereka.
Dibanding Godou, yang datang dengan pakaian kasual, Erica mengenakan gaun merah tua mencolok; Mereka berdua sepertinya tidak saling serasi.
Di rambut Erica ada mawar hitam hias.
Mungkin karena penampilannya yang cantik dan agung, tapi rambut pirangnya tampak seperti helm kesatria atau mahkota raja.
Erica Blandelli bahkan bisa membuat seseorang sama bodohnya dengan Godou melihatnya sebagai gadis cantik dengan karisma yang melimpah; Jadi kalau saja sikapnya lebih baik, dia akan sempurna. Itulah yang biasanya dipikirkan Godou.
“Arianna, terima kasih atas kerja kerasmu. Apa ada masalah?”
“Ada satu, Erica-sama … aku merasa tidak enak karena Godou-san bilang bahwa dia lelah, dan aku tidak bisa membawanya jalan-jalan di Roma.”
Godou hanya bisa berpura-pura tidak mendengar apa yang Arianna katakan.
Meski dia mengklaim ada sedikit sisa kekuatan, pasti akan tersedot oleh mobil terbang yang membawanya ke ambang kematian, jadi takkan ada artinya.
“Kalau begitu, baguslah. Godou, apakah Arianna menganggap tanggung jawab seorang pemandu dengan baik? Karena aku sibuk dan tidak punya waktu untuk menyambutmu, aku agak khawatir.”
“Hn, bagaimana aku bisa mengatakannya … itu lumayan.”
Godou tidak melihat apa yang bocor dari mata Erica, kilatan bocah yang melakukan lelucon.
Alasan dia mengirim Anna memang membuatnya pusing.
“Benarkah? Sungguh luar biasa bahwa kau belum pernah kecewa, karena suatu hari nanti Godou menjadi suamiku, dan merupakan Campione sejati—”
“… Eh? Erica-sama, apa yang baru saja Anda bilang?”
“Kubilang bahwa Godou akan menjadi suamiku, dan merupakan iblis sejati.”
Senyum Anna yang ramah dan cantik sepertinya sudah membeku sesaat.
Karena dia merasa bersalah karena menyembunyikan itu darinya, Godou perlu meminta Erica untuk mengoreksi sebagian dari apa yang dia ucapkan.
“Hei! Tunggu dulu! Kita belum pernah mengatur pernikahan di antara kita!”
“… Kau telah mengambil kesucianku, jadi, yang berarti, kau hanya mempermainkanku? Betapa tak berperasaan, aku menyerahkan tubuh dan hati kepada kekasihku, yang tampaknya seperti playboy di Don Juan—”
Erica sengaja memilih nada seorang gadis tragis.
Meskipun dia tidak melihat senyum yang dibunyikan mulutnya, Godou bisa dengan jelas melihat bahwa dia meledeknya.
“Tolong … itu jelas tidak seperti yang kau bilang, kau tahu situasinya pada saat itu, bukan?”
“Jadi kau benar-benar akan menciptakan kebohongan seperti ini. Ah~~Aku, hamba yang setia kepada Tuhan, hanya bisa memasuki sebuah biara untuk membersihkan tubuh dan pikiranku; Aku tidak berpikir bahwa pada usia seperti itu, aku harus menjauh dari sekuler merah ….”
“Apakah ada ketulusan di dalammu? Kau, yang secara teknis sekte sesat, dan penyihir wanita ordo keagamaan, jangan bicara dengan sesuatu yang murni seperti Katolik!”
Selagi Godou mengeluh kepada Erica, pura-pura marah, dia melirik cepat Anna.
… Dia sepertinya telah melihat seorang Raja Iblis menyerang orang secara seksual, dan kini menatapku dengan mata marah dan menakutkan.
“Jahatnya, mengatakan bahwa Anda hanya seorang siswa SMA biasa … aku tidak berpikir bahwa Anda adalah iblis yang percaya ‘lihat, manusia itu seperti sampah’ … dan Anda akan menggunakan kalimat murahan untuk menipu Erica-sama, dan menghancurkannya tanpa ampun … itu sangat menjijikkan!”
“Tolong jangan berpikir secara acak tentang plot seperti itu, apa dia terlihat seperti seseorang yang akan tertipu oleh kalimat murahan? Erica, kau juga berhenti mengoceh omong kosong; Tak sopan mengundang seseorang supaya bisa menggodanya.”
“Tidak semuanya omong kosong, tapi bagaimanapun, hubungan kita bisa dibicarakan dengan benar nanti. Mari kita bicarakan tentang pertarungan dulu.”
Jadi mereka pun masuk ke subjek sebenarnya.
Apakah piring yang dikirim ke meja ini juga dibuat untuk persiapan pertarungan? Minuman Erica bukanlah sesuatu seperti anggur, tapi hanya air mineral.
“Begitu? Kenapa aku harus melawanmu?”
“Agar kau bisa membuktikan kekuatanmu. Ada kesatria yang telah mewarisi rapat sihir kuno di Roma saat ini, membahas tentang siapa yang akan menjaga Gorgoneion. Aku menyarankan dirimu, tapi ketiganya hanya akan menerima kalau kau membuktikan kekuatanmu. Itulah ceritanya.”
“… Apa itu Gorgoneion?”
“Itu adalah peninggalan mitologis yang muncul dua bulan yang lalu, di pantai Calabria. Gorgoneion adalah simbol dewi, hilang lama di Ibu Bumi. Inilah tanda jalan menuju kegelapan. Karena tidak banyak waktu tersisa, akan kujelaskan dengan cepat—”
“Tidak perlu, kau tidak perlu mengatakannya padaku. Kalau menyangkut dewa, maka aku ogah tahu.”
Godou menghentikannya di tengah kalimatnya saat Erica hendak memulai penjelasannya.
Entah kenapa, Godou ingin tahu mungkin setidaknya tentang mitologi; Melihat sikap Godou, Erica menertawakan sikap keras kepala itu.
“Tapi kau sudah bertemu dengan gadis itu, siapa sangka dia adalah [Dewi Sesat], bukan? Aku percaya bahwa kalian berdua ditakdirkan untuk saling bertarung, cepat atau lambat. Aku bisa bertaruh denganmu bahwa pada saat itu, kau pasti akan memintaku untuk memberi tahumu tentang dia.”
“Tolong jangan katakan hal-hal sial ini, mari kita bicarakan tentang hal lain, kenapa aku harus bertarung untuk membuktikan kekuatanku? Apakah tidak ada cara lain?”
“Tidak ada cara lain. Bagi kami kesatria, duel adalah bukti yang paling penting. Untuk latihan bertarung tanpa henti dalam bela diri, untuk menunjukkan keberanian seekor singa, dan akhirnya menerima kehormatan kemenangan—pertarungan antara dua orang yang saling mencintai, tidakkah kau berpikir bahwa ini mungkin akan menjadi malam yang indah?”
“Siapa yang akan berpikir seperti itu! Seharusnya kubilang bahwa malam ini akan menjadi mimpi buruk.”
“Kau benar-benar tidak jujur dengan diri sendiri. Ah~~Apa karena ada orang terdekat sampai kau merasa malu?”
Erica menunjuk ke arah Anna dengan kepala, yang terdiam dan tidak berani mengganggu pembicaraan majikannya.
“Tak usah cemas. Setelah pertarungan, aku tidak akan membiarkan siapa pun mengganggu kita. Kita akan berhenti begitu sampai akhirnya kita bisa menikmatinya secara perlahan.”
Godou merasa bahwa kemalangan dirinya sepenuhnya diakibatkan oleh Erica.
[1] House of Savoy/Wangsa Savoy: Casa Savoia di Italia, dan menguasai Italia sebelum Republik menggulingkan kerabat kerajaan.
[2] Grand Master: gelar khas yang diberikan kepada kepala Ordo Kesatria.
[3] Ibukota Lili: terjemahan langsung dari Yuri no To.
[4] Baphomet: dewa yang biasa disembah oleh Kesatria Templar/Kesatria Kenisah. Adapun siapa Kesatria Templar, mereka adalah tarekat Tentara Salib yang disahkan pada abad ke-12 oleh Gereja Katolik. Namun, pemimpin terakhir mereka, Jacques de Molay, dibakar di tiang pancang oleh Raja Philippe IV le Bel dari Prancis; Kutukan de Molay sebenarnya cukup terkenal.
[5] Gorgoneion: liontin di Yunani Kuno yang menunjukkan kepala Gorgon.
[6] Nuadha: atau Nuada Airgetlám, raja pertama Tuatha Dé Danann.
Post a Comment
Ayo komentar untuk memberi semangat kepada sang penerjemah.